Translate

Wednesday, October 03, 2018

TEMANKU KOPI

di rumah sepi
kurasa lelah hati
temanku kopi


Tarengtong, Oktober 2018


#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk
#dadannjekkopigami

SAPALAH

kuminum kopi
dan sepi senduku
sapalah aku

Traengtong, Oktober 2018


#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk
#dadannjekkopigami

KOPI TUBRUK

bercumbulah gula kopi
tak pudar rasa
menjadilah rasa cinta

Tarengtong, Oktober 2018



#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk
#dadannjekkopigami

SISA KOPI

kaya rasamu
di dalam bubuk hitam
habis direguknya

Tarengtong, Oktober 2018


#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk
#dadannjekkopigami

KOPI

kopi yang tabah
pada sepi dan pahit
selalu dirindukannya

Tarengtong, Oktober 2018




#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk
#dadannjekkopigami

Thursday, September 27, 2018

PETUALANG


PETUALANG

tidak dapat kubedakan
pergi dan pulang
langkah adalah perjalanan

Tarengtong, September 2018



#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk
#dadannjekkopigami 

SECANGKIR KOPI


di tengah kehidupan 
secangkir kopi 
melemparkanku ke dunia

Tarengtong, September 2018



#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk

Tuesday, September 25, 2018

KOPI, KAMU DAN KENANGAN RINDU

1/
KOPI KANGEN

dalam kangenmu
kopi, susu dan gula
berebut hatimu

2/
KOPI DAN KAMU

telah menyatu
jauh ataupun dekat
antara kopi dan kamu

3/
TERJEBAK RINDU

aku terjebak
di dalam secangkir kopi
hingga menyatu waktu

4/
KANGEN

kopi hitam
di rumahku nan sepi
cintaku jauh di mata

5/
RINDU

sebuah bayangan
muncul di cangkir kopi
bayangan wajahmu

Tarengtong, September 2018


#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jalkopibubuk
#dadannjekkopigami

Monday, September 24, 2018

KOPIGAMI





Kopigami, kopi bubuk olahan tradisional yang di tanam di Gunung Manglayang Timur Sumedang, kopi yang berjenis arabica ini dikemas perbungkusnya 50 gram dengan harga Rp. 15.000. info & keterangan 081395590303

#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk

Sunday, September 23, 2018

PENGEMBARAAN SECANGKIR KOPI

















kupakai tubuhmu untuk menyeduh kopi
membasahi pikiranku agar tubuhku bergetar
dan sepenuhnya ada, dalam secangkir kopi
pikiran dan tubuhku memeluk tubuhmu

dengan secangkir kopi aku mengembara
memberanikan diri mengenangmu,
merindukanmu, diam-diam
dalam regukan secangkir kopi,
ada pengembaraan menujumu!
; kepadamu

Trengtong, September 2018


#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk

Saturday, September 22, 2018

ALIRAN AIR ITU ADALAH KENANGAN

jika ada satu cerita di  hatimu, itu adalah
aliran air dan kini aku adalah batu, tersesat
di dalamnya, dilontarkan arus air ke langit
tanpa sayap dan tak akan pernahlah
aku diketemukan

tapi, sungguh, aku telah banyak tersedu,
kenangan begitu menyayat dan kopi
telah banyak membantu memberangkatkan
waktu yang rapuh ke arah senja
memberikan kenikamatan dalam pahit
dan membiarkan aku karam dalam waktu
tanpamu dan akan tetap tanpamu.

tarengtong, September 2018 


#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk

KOPI DAN KENANGAN

kesunyian masih mengembara
kumaknai dalam secangkir kopi
sementara kenangan berserakan
permainan hidup makin kekal

di balik sebuah dunia
peristiwa menjadi isyarat
pada kopi kuserahkan
kenangan yang menjadi kental

Tarengtong, September 2018



#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang

#jualkopibubuk

SEDIH, SEDUHLAH!

sedih, lupakanlah
mulailah menyeduh
agar dengan kopigami
kau, tidak tersedu-sedu!

Tarengtong, September 2018


#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang


#jualkopibubuk

Kopigami harga promo


Kali ini Kopigami melakukan harga promo untuk waktu yang terbatas, kopigami sekarang melakukan perubahan terhadap kemasan baru sehingga harga promo dilakukan untuk memanjakan penikmat kopi yang ada, kemasan baru yang isi beratnya 50 gram dan   harga tersebut adalah :

berat 50 gram atau 1 bungkus Rp. 15.000
berat 100 gram atau  2 bungkus Rp. 25.000
berat 150 gram  atau 3 bungkus Rp. 40.000
berat 200 gram atau 4 bungkus Rp. 50.000
untuk kelipatan seperempat atau 1/4 kg ada harga khusus yang diberikan.

pengiriman paket memalui paket JNE
untuk pemesanan dan informasi bisa hubungi ke : 0813-9559-0303

#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayangtimur
#jualkopibubukkopigami


Thursday, September 20, 2018

#kopigami







KOPIGAMI Kemasan Baru


Kopigami kini Kemasan baru dengan isi 50 gram dan kapigami masih mempertahankan kualitasnya yaitu masih dari arabica manglayang yaitu ditanam di gunung manglayang timur sumedang. Sebuah guning yang mempunyai sejarah penanaman kopi dari zaman belanda yang sempat menguasai pasar kopi di eropa pada zamannya.. kini kopi gunung manglayang timur sumedang dapat dinikmati kembali melalui produk kopi Kopigami yang asli buah kopinya dan didapatkan dari petaninya langsung.

Kopigami isi 50 gram dengan harga terjangkau untuk sebuah kenikmatan minuman kopi yang berasal dari gunung manglayang timur sumedang.

#kopigami
#kopimanglayangsumedang
#arabicamanglayang
#jualkopibubuk 

Wednesday, January 17, 2018

KOPIGAMI


KOPIGAMI

Kopigami adalah sebuah produk kopi bubuk yang masih diproses secara manual dan diproduksi dengan hasil rumahan, Kopigami ini mengawali produksinya sejak akhir tahun 2017. Produk kopigami ini dihasilkan dari Kopi Gunung Manglayang dan didukung oleh petani yang bertani kopi di Blok Ciharung Gunung Manglayang, Sukasari – Sumedang, nama petani tersebut yaitu Bapak Aben dan Kang Masdi. Kopigami didirikan oleh Dadan Nurdiana sekaligus sebagai pembuat kemasan kopi bubuk tersebut, hasil produksi rumahan yang dihasilkannya  belum memproduksi secara masal tapi masih terbatas dan tempat produksi rumahan tersebut  berada di Kampung Tarengtong, RT.002/RW.004, Ds./Kec. Sukasari, Kab. Sumedang.


Kopigami adalah produk kopi bubuk yang dikemas per 100 gram dan diproduksi  masih secara terbatas karena berbagai keterbatasannya, menyediakan 3 macam jenis sangrai yaitu sangria terang/light, sangrai sedang/medium, dan sangrai gelap/dark, Kopi diolah secara manual proses dan manual roasting. Maka disebutlah Kopigami dengan sebutan Mr. Gami ( Manual Roasting Kopigami).


Sekilas Kopi Gunung Manglayang

Dalam catatan sejarah, Gunung Manglayang mulai ditanami kopi dimasa kolonial Belanda (Vereenigde Oostindische Compagnie atau VOC = Kongsi Dagang atau Perusahaan Hindia Timur Belanda) dan pertama kali ditanami kopi sekitar abad ke-17 yaitu sekitar tahun 1600an sekian. Saat itu Belanda mengutus Abraham Van Riebeeck untuk mengintai Bandung, yang dikalangan pribumi dikenal dengan nama Tatar Ukur. Nama Tatar Ukur mengacu pada Dipati Ukur, Penguasa Bandung saat itu. Bandung atau Gunung Manglayang ketika itu masih berupa hutan belantara dan Belanda yang berkedudukan di Batavia mencurigai Bandung sebagai sarang pemberontak.

Abraham Van Riebeeck adalah cucu pendiri Cape Colony di Afrika Selatan, disela pengintaiannya, Abraham Van Riebeeck membawa benih tanaman kopi dan dialah orang yang pertama kali membawa benih tanaman kopi ke Priangan dan atau Pulau Jawa. Tanaman kopi yang asli peninggalan zaman Belanda, telah ditemukan tiga tanaman unggulan dengan kopi jenis arabika, tanaman kopi tersebut yang dulu disebut dan dikenal dari daerah-daerah perkebunan kopi yang salah satunya adalah Gunung Manglayang - Sumedang.

Kopi hasil perkebunan ini dinamakan Javakoffie yang terkenal hingga Eropa karena pada abad ke- 18 atau sekitar tahun 1700an sekian, VOC mulai mengekspor hasil kopi ke Belanda dan masuk Eropa, dalam dunia perdagangan kopi tersebut kemudian dikenal dengan sebutan Java Coffee Preanger dan orang asing lebih sering menyebutnya a cup of Java (Secangkir kopi dari Jawa).

-dari berbagai sumber